Selamat Datang di Kampus Hijau STAIN Bengkulu

Kepada semua pembaca Blog.........
Halaman ini merupakan rubrik Humas STAIN Bengkulu, diperuntukan untuk mempublikasikan kegiatan yang diselenggarakan oleh STAIN Bengkulu.
Sebagai salam pembuka, STAIN Bengkulu memiliki empat jurusan, masing-masing:
A. Jurusan Tarbiyah dengan Program Studi: Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Bahasa Inggris, PGMA, PGMI dan Pendidikan IPS(S.Pd.I)
B. Jurusan Syari'ah dengan program Studi: Ahwal Syakhsyiyah, Muamalah, Ekonomi Islam (SH.I).
C. Jurusan Dakwah dengan Program Studi: Komunikasi dan Penyiaran Islam, Bimbingan Konsling Islam (S.Sos.I).
D. Jurusan Ushuluddin dengan Program Studi: Filsafat dan Pemikiran Politik Islam, Tafsir Hadis (S.Th.I).
Mulai Tahun ajaran 2008/2009 Insya Allah di Jurusan Tarbiyah akan dibuka tadris Program Studi IPS dan Matematika dan Program Pascasarjana Pendidikan Islam.

Rabu, 04 Juni 2008

Sosialisasi Program ICT bagi Mahasiswa STAIN

WARTA STAIN-Sebanyak 15 mahasiswa STAIN Bengkulu perwakilan Jurusan dan Program Studi, tanggal 16 Mei yang akan datang rencananya akan mengikuti pelatihan pengisian KRS online. Program ini merupakan bentuk pelayanan administrasi akademik yang diberikan kepada mahasiswa agar lebih cepat dalam melakukan akses pengisian KRS berdasarkan nilai yang diperoleh. Kegiatan ini akan dipusatkan di subbag AAK STAIN Bengkulu selama satu hari penuh.

Menurut Koordinator sosialisasi KRS online Andang Sunarto, S.Si., M.Kom, “program ini menurut rencananya akan diterapkan mulai tahun akademik 2008/2009, ini sebagai jawaban akan pentingnya teknologi komunikasi bagi dunia pendidikan dalam meretas ruang kendali layanan akademik yang selama ini terasa lamban dan katanya mempersulit mahasiswa, dan perangkat lunaknya kita sudah siap tinggal bagaimana mahasiswa bisa tidak mengoperasikan program ini,” jelasnya.

15 mahasiswa yang mengikuti sosialisasi pengisian KRS ini, diambil dari perwakilan setiap program studi yang oleh tim dianggap mampu untuk melanjutkan estapet sosialisasi kepada mahasiswa secara umum, salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh peserta adalah mampu mengoperasikan komputer dan menguasai beberapa program komputer, praktek ini akan dilaksanakan di subbag AAK STAIN Bengkulu setelah serimonial pembukaan di gedung Auditorium STAIN Bengkulu.

Tahap awal ini menurut operator ICT STAIN Bengkulu Andang Sunarto, S.Si., M.Kom yang bertindak sebagai coordinator lapangan sosialisasi pengisian KRS online. Kepada 15 mahasiswa perwakilan program studi ini, tim akan memperkenalkan dengan praktek langsung kepada mahasiswa bagaimana pengisian KRS online, kaitannya dengan nilai akhir yang diperoleh oleh setiap mahasiswa diakhir semester berjalan, dengan konsekuensi mahasiswa tidak bisa lagi memanifulasi jumlah SKS yang akan diambil karena akan sesuai dengan jumlah KRS yang ditawarkan secara online, kalau tidak sama tentunya akan ditolak oleh program,” urai Andang.

Masih menurut Andang, sebagai pedoman bagi Pembimbing Akademik dalam menyetujui jumlah SKS yang harus diambil oleh mahasiswa setiap semester, mahasiswa harus membawa salinan jumlah SKS yang ditawarkan oleh program KRS online berdasarkan indeks prestasi (IP) semester yang sudah dijalani dengan print data yang ada.

“Program KRS online ini diharapkan akan berdampak positif bagi urusan akademik kaitannya dengan pelayanan administrasi akademik bagi mahasiswa secara online, mahasiswa bisa mengakses nilai dan jumlah KRS yang sudah diambil, yang akan diambil dan yang bisa diambil dari warung internet di mana saja, demikian Andang (humas-rt).

Tidak ada komentar: